Dalam Islam, bersedekah menjadi suatu kewajiban untuk saling membantu sesama yang sedang membutuhkan. Terlebih lagi, di zaman sekarang semakin banyak cara sedekah, seperti melalui media sosial atau yang mungkin bisa lebih dipercaya melalui lembaga amil zakat, infaq, dan wakaf.
Selain untuk membantu sesama, kamu juga akan mendapatkan manfaat atau keutamaan dari bersedekah, di antaranya menyucikan diri, mendapatkan pahala yang berlipat ganda, menghindarkan dari berbagai macam bahaya, dan menjadi jaminan di hari akhir.
Dalam QS. Al-Baqarah ayat 271, dijelaskan bahwa “Jika kamu menampakkan sedekah(mu), maka itu adalah baik sekali. Dan apabila kamu menyembunyikannya dan kamu berikan kepada orang-orang fakir, maka menyembunyikan itu lebih baik bagimu. Dan Allah akan menghapuskan dari kamu sebagian kesalahan-kesalahanmu dan Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan.”
Dalil bersedekah juga terdapat pada surat Adz-Dzariat ayat 19 yang berbunyi, “Dan pada harta-harta mereka ada hak untuk orang miskin yang meminta dan orang miskin yang tidak mendapat bagian.”
Salah satu lembaga yang bisa kamu percaya sebagai penyalur sedekah adalah Rumah Sosial Kutub. Rumah Sosial Kutub adalah lembaga sosial yang bergerak dalam menghimpun serta mengelola dana zakat, infaq, sedekah, dan wakaf atau bisa disingkat menjadi ZISWAF. Dalam bersedekah, juga tidak harus selalu dalam bentuk uang. Bisa berupa pakaian, makanan, hingga kebutuhan pokok seperti minyak jelantah.
Rumah Sosial Kutub telah menjadi pelopor sedekah kreatif dan inovatif melalui Program Tersenyum, yaitu Terima Sedekah Minyak Jelantah yang dikemas dalam gerakan sedekah #UbahMinyakJelantahMenjadiSedekah.
Lembaga sosial ini berkomitmen untuk menebarkan manfaat yang semakin luas untuk menghadirkan senyum Indonesia melalui #IndonesiaTersenyum. Rumah Sosial Kutub terus menguatkan kerja sama dengan berbagai mitra sekaligus mengedukasi masyarakat, dengan tujuan agar semakin banyak pihak yang turut berkontribusi dalam gerakan amal yang memberikan dampak kepada lingkungan dan sosial.
Hasil konversi dari sedekah tersebut akan dikembalikan dalam bentuk program-program sosial, pendidikan, pemberdayaan, dan kesehatan kepada para penerima manfaat. Kini, program sedekah minyak jelantah telah tersebar di 6 wilayah, antara lain DKI Jakarta, Bekasi, Cirebon, Solo, Tegal, dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jika ingin bergabung, kamu bisa mencari informasi lebih lanjut dengan menghubungi Rumah Sosial Kutub atau melalui hotline di nomor berikut ini +62 811-1560-157. Semoga bermanfaat!